Wedang Tahu
Bahan :
- 1 liter susu kacang kedelai (bisa dibuat dari 250 g kedelai, rendam hingga mengembang,
- blender dengan 1 liter airkemudian saring)
- 125 gr gula pasir
- 4 gr agar-agar putih bubuk, cairkan dengan 50 ml air
- 1/2 sdt garam
- 250 g gula pasir
- 100 g gula merah
- 1liter air
- 150 g jahe, cuci, kupas, dan memarkan
- 3 lembar daun pandan
- 2 lembar daun jeruk
- 3 cm kayu manis
- 3 buah cengkeh
- 1/8 sdt garam
Cara pembuatan:
- Rebus air kedelai hingga mendidih lalu tambahkan agar-agar, gula, dan garam. Biarkan mendidih. Angkat, sisihkan dan biarkan hingga membeku.
- Kemudian rebus gula merah, gula pasir, jahe, daun pandan, daun jeruk, kayu manis, cengkeh, dan garam hingga gula larut dan wangi. Saring.
- Penyajian: Sendoki tipis-tipis kembang tahu, taruh di mangkok. Tuangi kuah jahe.
- Sajikan hangat
Tidak ada komentar