BOLA BOLA IKAN GORENG ISI SAYURAN
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
Bahan Kulit:
20 gram tepung terigu protein sedang
200 ml air
1 siung bawang putih parut
200 gram daging tenggiri haluskan
1/2 sendok makan garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh penyedap rasa
300 gram tepung sagu
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
2 siung bawang putih cincang halus
2 butir bawang merah cincang halus
3 sendok makan bumbu rendang siap pakai
150 gram wortel potong dadu, rebus
100 gram buncis iris 1/2 cm
50 gram jamur kancing (kaleng) iris tipis
1 batang daun bawang iris halus
3/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh merica bubuk
150 ml air
Cara Pengolahan :
- Isi: tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan bumbu rendang. Tumis sampai harum.
- Masukkan wortel, buncis, dan jamur kancing. Aduk sampai layu. Tambahkan air, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Masak sampai matang dan meresap. Angkat. Sisihkan.
- Kulit: rebus tepung terigu, air dan bawang putih sambil diaduk sampai kental. Angkat. Biarkan hangat.
- Tuang ke daging tenggiri. Uleni rata. Masukkan garam, gula pasir, dan penyedap rasa. Banting-banting sampai kalis. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata.
- Lumuri tangan dengan tepung sagu. Ambil sedikit adonan 15 gram. Pipihkan. Beri isi. Bulatkan.
- Rebus dalam air mendidih sampai terapung. Angkat.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
- Sajikan dengan sambal botol.
Tidak ada komentar